Serba Serbi Mengenai Perumahan di Jakarta Timur yang Harus Anda Tahu

serba serbi perumahan jakarta timur

Ada berbagai hal yang dapat kita bahas mengenai perumahan di Jakarta Timur. Mulai dari tipe hingga fasilitas yang dimiliki oleh sebuah perumahan tersebut. Perkiraan harga rumah juga dapat kita taksir nilainya dilihat dari beberapa aspek yang dimiliki. Yuk, bahas hal-hal menarik tentang perumahan.

Tipe-Tipe Perumahan

Tipe-tipe perumahan yang ada di perumahan area Jakarta Timur sangat beragam, mulai dari tipe rumah sederhana (tipe 21 hingga tipe 60), tipe rumah mewah (tipe 60 ke atas), tipe rumah modular, minimalis dan berbagai tipe lain yang dapat anda temukan. Masing-masing perumahan biasanya memiliki ciri khasnya, namun untuk tipe biasanya sangat beragam mengingat kebutuhan setiap orang berbeda-beda mulai dari kecil hingga besar.

Harga

Harga rumah di perumahan Jakarta Timur dipatok mulai dari terendah sekitar 300 jutaan hingga miliaran tergantung dari tipe rumah yang dipilih. Kategori rumah sederhana bertipe 21 masih bisa anda dapatkan di kisaran 300 juta rupiah, namun lokasinya tidak begitu strategis. Namun, jika anda memiliki uang lebih dan lebih suka gaya eropa klasik, ada juga perumahan yang menyediakan tipe-tipe rumah besar nan megah dengan harga selangit. Masing-masing perumahan biasanya mengusung tema yang berbeda.

Lokasi

Menjamurnya perumahan-perumahan yang berada di Jakarta Timur membuat anda memiliki banyak pilihan lokasi untuk membangun atau membeli rumah. Anda dapat memilih lokasi sesuai dengan rute perjalanan sehari-hari ataupun disesuaikan dengan kondisi finansial. Lokasi yang tergolong jauh dari jalan utama akan membuat harga rumah di perumahan tersebut semakin rendah. Sebaliknya, perumahan yang dekat dengan jalan protokol dan fasilitas umum lainnya akan mematok harga yang cukup tinggi.

Fasilitas

Harga rumah juga dapat dibedakan berdasarkan fasilitas yang dimiliki oleh sebuah perumahan. Semakin banyak fasilitas yang dimiliki, semakin mahal pula harga rumah di dalamnya. Mulai dari keamanan, akses mudah, pusat perbelanjaan, hingga sekolah yang terletak di dalam perumahan akan menambah nilai perumahan tersebut.

Memiliki rumah yang sesuai dengan kebutuhan dan dekat dari mana saja adalah sebuah keuntungan yang akan anda dapatkan apabila anda membangun rumah di perumahan Jakarta Timur. Bagian kota ini juga memiliki berbagai fasilitas umum yang tersebar di sepanjang jalan. Anda dapat menikmati berbagai macam kuliner yang terjajar di jalan-jalan utama. Untuk kebutuhan hiburan pun Jakarta Timur memiliki berbagai tempat yang dapat anda kunjungi di sela-sela waktu luang anda. Berbagai fasilitas yang disediakan oleh perumahan juga dapat membantu keperluan sehari-hari anda mulai dari belanja bulanan hingga servis kendaraan. Pastikan anda membeli rumah di dalam komplek yang memiliki tingkat keamanan tinggi dan nyaman untuk ditinggali. Perhatikan juga tipe rumah yang sesuai dengan kebutuhan keluarga anda. Salah satu perumahan di Jakarta Timur tepatnya di kawasan Cibubur adalah Citra Grand Cibubur CBD yang memiliki lokasi strategis karena dekat dengan stasiun LRT dan juga memiliki banyak pilihan cluster yang cocok untuk keluarga modern.

Baca Juga : CitraGrand Cibubur CBD, perumahan nyaman namun tetap eksklusif

0 I like it
0 I don't like it

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.